CERITA RAKYAT DARI BENGKULU SELATAN DALAM DUA BAHASA ASAL MULA DESA KURAWAN


 

Penulis

Indah Kurniati


Tim Penerbit Andhra Grafika

Editor : Nastiti Yulisa, S.Kom

Desain Cover : Andhra Grafika

Download Ebook Disini!! 

Asal Mula Desa Kurawan adalah salah satu cerita rakyat  dari Desa Kurawan, Kecamatan Pino Raya Kabupaten Bengkulu Selatan.  Kisah dalam buku ini merupakan penceritaan kembali   cerita yang berjudul asli Asal Muasal Dusun Kughauwan.

Cerita ini berkisah tentang asal mula Desa Kurawan yaitu dari sepasang suami isteri Bujang Kura-Kura dan isterinya Puteri Lesung Pipit.

Bujang Kura-Kura yang sebenarnya adalah anak dewa dari langit.  Bujang Kura-Kura akhirnya  menikah dengan Puteri Lesung Pipit yang merupakan anak bungsu dari  Ratu Tanggo Raso. Ratu Tanggo Raso merupakan ratu Kerajaan Tanggo Raso. 

Dikisahkah sebelumnya Kerajaan Ratu Tanggo Raso diserang oleh harimau jadi-jadian. Harimau itu sesungguhnya adalah Pangeran Harimau yang marah karena cintanya ditolak oleh Putri Lesung Pipit. Tak ada yang bisa mengalahkan harimau tersebut.

Hingga ratu bersumpah dan membuat sayembara, siapa yang bisa mengalahkan harimau itu akan diberi tanah kekuasaan dan dinikahkan dengan anaknya.

Akhirnya Bujang Kura-Kura bisa mengalahkan Pangeran Harimau. Dan menikahlah Bujang Kura-Kura dengan Putri Lesung Pipit. Pada ahirnya bermukimlah mereka di sebuah desa yang belum bernama di dekat Kerajaan Tanggo Raso. 

Karena Kura-Kura yang berasal dari  Bujang Kura-Kura telah berkembang biak di desa itu, sehingga kura-kura menjadi banyak sekali. 

Dalam bahasa setempat, kura-kura disebut kughau. Jadi masyarakat menyebut kughauan yang artinya banyak kura-kura. Dan secara administrasi disebut Kurawan.

 Sementara Kerajaan Tanggo Raso dalam masa sekarang lebih dikenal dengan nama Tanggo Raso.

Semoga cerita ini dapat menghibur dan memberikan nilai positif bagi pembacanya.

0 Komentar